835 Warga Nikmati Mudik Gratis di Terminal Bus Rambutan
Sebanyak 835 warga menikmati layanan mudik gratis di Terminal Bus Kampung Rambutan, Ciracas, Jakarta Timur, Selasa (24/12). Mereka diberangkatkan ke sejumlah daerah dengan 30 bus AKAP.
"Sebelum diberangkatkan, kita lakukan verifikasi terlebih dulu datanya di terminal."
Pelepasan mudik gratis dilakukan Sesdirjen Kementerian Perhubungan RI, Tatan Rustandi didampingi Kepala UPT Terminal Dinas Perhubungan DKI Syamsul Mirwan, Kasudin Kesehatan Jakarta Timur Herwin Meifendy dan Kepala Terminal Bus Kampung Rambutan Yulza Ramadhoni.
Menurut Yulza, 835 penumpang ini diberangkatkan ke beberapa kota di Jawa Tengah, Jawa Timur dan DI Yogyakarta. Di antaranya Wonogiri, Madiun, Cilacap, Solo, Surabaya, Semarang, Malang, Wonosobo, Kediri dan Purwokerto.
100 Peserta Ikut Donor Darah di Terminal Terpadu Pulogebang"Sebelum diberangkatkan, kita lakukan verifikasi terlebih dulu datanya di terminal. Kita cocokan bukti pendaftarannya dengan KTP mereka," kata Yulza.
Disebutkan, layanan mudik gratis ini diselenggarakan Dirjen Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan RI. Pihaknya hanya menyiapkan tempat keberangkatan dan membantu melakukan verifikasi berkas administrasi para pemudik.
Saeful (38), salah seorang pemudik tujuan Purwokerto, mengucapkan terimakasih dan apresiasi pada pemerintah yang telah menyelenggarakan mudik gratis. Ia rencana mudik sampai tahun baru nanti.
"Kami sangat senang ada mudik gratis saat libur Nataru ini. Sebelumnya kita daftar melalui online dan hari ini pelaksanaannya," akunya.